Menjelang libur Nataru (Natal dan Tahun Baru), syarat perjalanan kereta api Nataru yang ditetapkan berdasarkan SE No. 112 Tahun 2021 Kementrian Perhubungan.
Syarat dan ketentuan perjalanan kereta api antar kota jarak jauh di Jawa dan Sumatra yang berlaku mulai 24 Desember 2021 – 2 Januari 2022.
- Penumpang usia dewasa (di atas 17 tahun) wajib menunjukkan kartu vaksin dosis lengkap (vaksinasi dosis kedua).
- Penumpang usia dewasa (di atas 17 tahun) tidak vaksin dosis lengkap karena alasan medis maupun belum mendapatkan vaksin dosis lengkap maka tidak diperkenankan melakukan perjalanan.
- Penumpang usia 12 – 17 tahun wajib menunjukkan kartu vaksin minimal dosis pertama kecuali bagi pelaku perjalanan dengan kepentingan khusus medis yang tidak/belum divaksin dapat menyertakan surat keterangan dari dokter spesialis atau dokter rumah sakit pemerintah sebagai pengganti vaksin.
- Wajib menunjukkan surat keterangan hasil negatif tes RT-PCR yang samplenya diambil dalam kurun waktu 3×24 jam atau rapid test antigen yang sampelnya diambil dalam kurun waktu maksimal 1 x 24 jam atau di stasiun sebelum keberangkatan.
- Penumpang usia di bawah 12 tahun diwajibkan untuk menunjukkan hasil negatif RT-PCR yang sampelnya diambil dalam kurun waktu maksimal 3×24 jam sebelum keberangkatan dan dikecualikan syarat kartu vaksinasi.
- Penumpang di bawah 12 (dua belas) tahun diperkenankan melakukan perjalanan dalam negeri antar batas wilayah administrasi provinsi/kabupaten/kota dengan syarat di dampingi orang tua.
- Penumpang dalam kondisi sehat tidak menderita flu, pilek, batuk, hilang daya penciuman, diare dan demam
- Suhu badan tidak lebih dari 37,3 derajat Celcius.
- Penumpang wajib menggunakan masker kain 3 (tiga) lapis atau masker medis menutupi hidung dan mulut.
- Wajib menerapkan dan mematuhi protokol kesehatan, yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun di air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, mengurangi mobilitas dan menghindari makan bersama serta menggunakan hand sanitizer (6M).
- Tidak diperkenankan untuk berbicara satu arah maupun dua arah melalui telepon atau secara langsung pada saat selama perjalanan.
- Tidak diperkenankan untuk makan dan minum pada saat selama perjalanan yang kurang dari 2 (dua) jam, terkecuali bagi individu yang wajib mengkonsumsi obat-obatan dalam rangka pengobatan yang jika tidak dilakukan dapat membahayakan keselamatan dan kesehatan orang tersebut.
Pastikan sebelum perjalanan kamu dalam kondisi sehat ketika melakukan perjalanan dengan kereta api dan syarat dokumen terpenuhi.
Beli tiket kereta api, pesawat, bus AKAP dan kapal PELNI bisa melalui Agen Fastpay terdekat dengan mudah. Agen Fastpay juga melayani pembayaran berbagai macam tagihan bulanan, pulsa dan internet, top up emoney, voucher game, pengiriman barang ekspedisi, tarik tunai, setor tunai dan transfer bank, dll.
Menjadi Agen Fastpay adalah peluang bisnis PPOB yang menguntungkan. Masih terbuka lebar mempunyai bisnis PPOB yang lengkap bersama Fastpay.